Sosialisasi Sistem Database Perencanaan Pembangunan Daerah (SDP2D) - News - BPS-Statistics Indonesia Sumatera Barat Province

Help us get better by completing this Data Needs Survey via the following link: s.bps.go.id/skd2025-1300. Give your assessment of the services we have provided both online and coming directly to the Integrated Statistical Service (PST) of BPS-Statistic Sumatera Barat Province. 

Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Provinsi Sumatera Barat secara online dapat diakses melalui pst.bps.go.id. Silahkan kunjungi sumbar.bps.go.id untuk mengunduh publikasi dan layanan live chat; silastik.bps.go.id untuk konsultasi online; pst1300@bps.go.id untuk permintaan data melalui e-mail; dan romantik.bps.go.id untuk permintaan rekomendasi statistik.

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Provinsi Sumatera Barat Jl. Khatib Sulaiman No.48 Padang, di Lantai 1 setiap hari kerja (Senin-Jumat) pukul 08:00 s.d 15:30 WIB || 

Sosialisasi Sistem Database Perencanaan Pembangunan Daerah (SDP2D)

Sosialisasi Sistem Database Perencanaan Pembangunan Daerah (SDP2D)

November 11, 2016 | Other Activities


Masih dalam rangkaian kegiatan Internalisasi Sistem Data, Jumat 11 November 2016 BPS Provinsi Sumatera Barat mengundang Ibu Ir. Kuartini Deti Putri, M.Si dari Bappeda Provinsi Sumatera Barat untuk melakukan sosialisasi tentang Sistem Database Perencanaan Pembangunan Daerah (SDP2D) di Sumatera Barat.  SDP2D merupakan amanat Undang-Undang No.23 Tahun 2016 pasal 391, yaitu pemerintah daerah wajib menyediakan informasi daerah yang dikelola dalam suatu system informasi pemerintah daerah.

                Beliau memaparkan bahwa data diperlukan bagi pemerintah daerah sebagai informasi bagi perencanaan, informasi sebagai bahan pelaporan dan evaluasi program/kegiatan, dan informasi untuk penentuan arah kebijakan prioritas pembangunan. SDP2D merupakan sebuah system database penyediaan data dan informasi sebagai upaya pengelolaan basis data yang terintegritas, berkualitas dan mudah diakses berbagai pihak, dalam upaya peningkatan kualitas perencanaan kualitas perencanaan pembangunan daerah.

Pada kesempatan ini, ibu yang akrab disapa Bu Deti ini menampilkan SDP2D yang baru selesai dibangun pada bulan Oktober 2016 lalu. Melalui system ini, data dapat diakses melalui internet dengan alamat http://sdp2d.sumbarprov.go.id. Ke depan, diharapkan ada konsep yang jelas mengenai Forum Data antara kab/kota di Sumatera Barat. Selain itu, juga diperlukan komitmen dan konsistensi bersama semua pihak terkait, dalam ketersediaan database perencanaan pembangunan yang akurat, tepat waktu dan menuju satu data.
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik

Provinsi Sumatera Barat

(BPS-Statistics Sumatera Barat Province)

Jl. Khatib Sulaiman No.48 Padang-Sumatera Barat 25135

Telp (0751) 442158-442160

Mailbox : sumbar@bps.go.id atau pst1300@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia